Search
Search
Search

Inspiratif! Siswa SD Mahir Praktik Mitigasi Bencana di FMIPA UGM

Ratusan siswa SD Bias yang berasal dari berbagai kota dan kabupaten di DIY dan Jawa Tengah melakukan kunjungan ke Laboratorium Departemen Fisika FMIPA UGM pada Rabu, 21 Agustus 2024. Para siswa didampingi oleh 11 guru dan dibagi ke dalam 10 kelompok. Para siswa dan guru mengunjungi Laboratorium Fisika dan Laboratorium Geofisika untuk mendapatkan wawasan terkait sains sekaligus langsung melakukan percobaan sains.

“Di Al-Quran kan ada ya, mengenai ilmu-ilmu sains dan penerapannya di kehidupan sehari-hari. Tapi, anak-anak banyak yang belum memahami. Dari kegiatan ini, anak-anak punya kesempatan untuk learning by doing,” tutur Tika selaku guru pendamping SD Bias.

Saat di Laboratorium Geofisika, siswa mendapat kesempatan untuk mengenal dan mempelajari mengenai fenomena alam seperti gempa bumi dan gunung meletus. Di sisi lain, saat di Laboratorium Fisika, para siswa mendapatkan materi terkait fisika dan fenomenanya dalam kehidupan sehari-hari. Setelah mendapatkan materi dan praktik langsung, para siswa diwawancara dan hasilnya cukup mengejutkan. Dari usianya yang masih dini, mereka mampu menjelaskan mengenai mitigasi bencana dan apa yang harus dilakukan ketika terjadi bencana.

Dengan pertanyaan apa yang harus dilakukan ketika gunung berapi meletus, berikut adalah rangkuman jawaban dari para siswa:

“Mencari orang dewasa atau orang tua dan pergi di tempat yang aman,” kata Fathimah.

“Jangan dekat-dekat sama lavanya,” kata Alfan.

“Harus memakai masker habis itu cari orang tua atau orang dewasa untuk meminta pertolongan,” kata Aizen.

“Jangan panik, cari tempat berlindung,” kata Zilal.

Jawaban inspiratifnya dapat diakses melalui konten Kepoin Pengetahuan Siswa SD Bias Mengenai Gunung Berapi pada tautan berikut https://www.instagram.com/p/C-9koN8SwE1/

Dalam menerima kunjungan dari sekolah yang dilakukan FMIPA UGM menjadi cerminan dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan di bidang sains bagi para siswa. Selain itu, hal ini menjadi cerminan dari SDGs nomor 17 yaitu Kemitraan untuk Mencapai Tujuan antara FMIPA UGM dan SD Bias dalam memajukan pendidikan.

Penulis: Febriska Noor Fitiana
Foto: Danendra Azriel Ramdhany

Translate