FMIPA UGM menyelenggarakan acara Dekan Cup FMIPA UGM yang ditujukan untuk mahasiswa di lingkungan FMIPA UGM. Agenda tahunan tersebut menjadi ajang bagi para mahasiswa di FMIPA UGM untuk menyalurkan potensi, minat, dan bakat di bidang olahraga, seni, dan bahasa. Dalam hal ini, akan dilaksanakan beragam cabang olahraga seperti futsal, dance, debat bahasa Inggris, band, fotografi, dan basket.
Mahasiswa FMIPA UGM juga turut turun langsung sebagai panitia penyelenggara dalam acara Dekan Cup FMIPA UGM. Kemudian, untuk informasi terkait acara, dapat diakses melalui akun Instagram @dekancup.mipa
“Harapan saya untuk Dekan Cup 2024 tentunya dapat berjalan lancar tanpa hambatan apapun, lalu untuk teman-teman yang akan bertanding semoga dapat sportif sepanjang penyelenggaraan Dekan Cup ini, semoga juga Dekan Cup tahun ini dapat memberikan kesan yang baik untuk mahasiswa baru angkatan 2024 yang baru saja menjalani perkuliahan. Kemudian yang terakhir, semoga Dekan Cup tahun ini bisa mengeratkan hubungan mahasiswa antar program studi yang ada di FMIPA ini,” papar Abel, Koordinator Umum Dekan Cup FMIPA UGM sekaligus mahasiswa Geofisika FMIPA UGM.
Hadirnya Dekan Cup 2024 yang diselenggarakan oleh FMIPA UGM menjadi implementasi dari SDGs nomor 3 yaitu Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui akses terhadap kegiatan olahraga serta nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa dalam mengelola acara serta peningkatan keterampilan mahasiswa di bidang olahraga, seni, dan budaya.
Penulis: Febriska Noor Fitriana
Gambar: Tim Media Dekan Cup 2024