
Arina Husnayani, Mahasiswa Fisika FMIPA UGM Raih Juara II Khaththil Qur’an Dekorasi Putri di MTQMN XVIII 2025
Arina Husnayani, mahasiswa program studi Fisika angkatan 2022, berhasil meraih Juara II cabang Khaththil Qur’an Dekorasi Putri pada Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional (MTQMN) XVIII tahun 2025. Prestasi ini membuktikan bahwa mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada (FMIPA UGM) tidak hanya unggul dalam bidang akademik dan riset, tetapi juga berprestasi di bidang nonakademik dan kreativitas.
Ketertarikan Arina terhadap seni kaligrafi telah tumbuh sejak ia duduk di bangku sekolah dasar. Sejak kelas 4 hingga kelas 6 SD, Arina aktif mengikuti lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islam (MAPSI) tingkat SD di Provinsi Jawa Tengah. Ia berhasil meraih juara II dan III tingkat provinsi, dan terus melanjutkan minatnya di jenjang SMP hingga akhirnya berhasil meraih juara I tingkat provinsi.
Selama bersekolah di MAN, Arina tetap konsisten mengikuti lomba kaligrafi dan belajar bersama guru pembimbing. Namun, pada masa pandemi COVID-19, ia berinisiatif untuk belajar secara mandiri dengan meniru karya-karya kaligrafi yang telah ada. Setelah lulus dari MAN, Arina memperdalam kemampuannya dengan menempuh pendidikan di Lembaga Kaligrafi Al-Qur’an (LEMKA), sebuah pondok pesantren khusus kaligrafi di Sukabumi, selama satu tahun. Di LEMKA, Arina mengenal beragam jenis kaligrafi serta bertemu dengan banyak teman dari berbagai daerah di Indonesia.
Selain seni kaligrafi, Arina juga aktif mengikuti berbagai kompetisi di bidang sains, seperti Kompetisi Sains Nasional (KSN) dan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) pada bidang Fisika. Kecintaannya terhadap Fisika mengantarkan Arina untuk melanjutkan studi di jurusan tersebut melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
Prestasi Arina dalam bidang seni kaligrafi turut mendukung tercapainya Sustainable Development Goals (SDGs) poin ke-4, yaitu Pendidikan Berkualitas. Ia menjadi contoh nyata bahwa keseriusan dan ketekunan dalam menekuni hal yang disukai akan membawa hasil yang membanggakan.
Penulis: Sekar Melati Putri Pratiwi
Editor: Meita Eka Nurhasanah




















