Search
Search
Search

Departemen Kimia UGM Sapa Pengunjung MIPA EXPO melalui Inovasi Interaktif Karbon Dot

MIPA EXPO 2024 sukses digelar untuk mengenalkan bidang ilmu MIPA kepada masyarakat luas, khususnya siswa Sekolah Menengah Atas (SMA). Dalam pameran ini, Departemen Kimia Universitas Gadjah Mada (UGM) berpartisipasi dengan membuka stand selama empat hari, menampilkan berbagai inovasi dan aplikasi ilmu kimia secara interaktif yang menarik perhatian pengunjung.

“Antusiasme pengunjung, terutama siswa SMA, sangat tinggi. Mereka terlihat kagum dengan reaksi kimia unik dari karbon dot,” ujar Miftah, mahasiswa Pascasarjana Kimia angkatan 2023 sekaligus penjaga stan Departemen Kimia. Miftah menjelaskan bahwa karbon dot berfungsi sebagai sensor bakteri: ketika zat ini dicampurkan ke dalam air yang mengandung bakteri, air berubah warna menjadi biru, dengan intensitas warna yang semakin pekat seiring meningkatnya jumlah bakteri. Demonstrasi ini menjadi daya tarik utama di stand Departemen Kimia, memberikan pemahaman langsung tentang penerapan ilmu kimia dalam kehidupan sehari-hari.

Selain karbon dot, Departemen Kimia juga menampilkan berbagai alat canggih lain, termasuk perangkat analisis zat berbahaya di udara, anemometer, permainan kartu edukatif untuk mempelajari unsur-unsur kimia, serta pengenalan Kimia Komputasi. Beragam inovasi ini dirancang tidak hanya untuk menghibur, tetapi juga untuk memperdalam wawasan pengunjung tentang ilmu kimia dan aplikasinya dalam bidang kesehatan dan lingkungan.

Kehadiran stand Departemen Kimia di MIPA EXPO 2024 menunjukkan penerapan SDGs poin 4, yaitu Pendidikan Berkualitas. Melalui berbagai alat maupun permainan yang dipamerkan, Departemen Kimia berperan aktif dalam mengenalkan Kimia kepada para pengunjung. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya menambah wawasan, tetapi juga memotivasi siswa untuk mempertimbangkan ilmu kimia sebagai bidang studi atau karier yang berdampak nyata di masyarakat.

Penulis: Azzah Nurfatin
Dokumentasi: Tim Media FMIPA UGM
Editor: Sulaiman Nurhidayat

Translate