Search
Search
Search

News

Meriahkan Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, Kucing FMIPA UGM Ikuti Lomba Makan Cream Treat

Setiap tahunnya, warga Indonesia memiliki cara tersendiri untuk turut memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. Mulai dari beragam lomba, karnaval, dan kegiatan lainnya digelar untuk memeriahkan tanggal 17 Agustus. Kucing FMIPA sendiri pun turut memiliki agenda tersendiri selain melakukan tidur panjang di lingkungan kampus FMIPA UGM. Kegiatan tersebut adalah lomba makan cream treat atau jajanan khusus kucing yang dapat disaksikan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM pada tanggal 18 Agustus 2024.

Teknis kegiatan lomba adalah dengan memakan cream treat atau jajanan khusus kucing. Kucing yang berhasil menghabiskan makanan terlebih dahulu berhak dinyatakan sebagai pemenang. Peserta adalah kucing-kucing di lingkungan FMIPA UGM seperti Pastel dan Oyen. Kedua kucing tersebut cukup dikenal di kalangan sivitas akademik FMIPA UGM karena kehadiran dan tingkahnya yang mengundang perhatian.

Selama sesi perlombaan, pertarungan terlihat dari tipisnya waktu penghabisan makanan antara Pastel dan Oyen. Hasil waktu menujukkan bahwa Pastel unggul dengan perolehan waktu 17 detik di atas Oyen yang memerlukan waktu 18 detik. Sajian pertarungan antara Pastel dan Oyen ini pun turut mengundang atensi warganet yang menyaksikan.

Mood banget kontennya. Sering liat Pastel kalo mau ke kantin bio,” papar akun @esmalyaharyuni

“Yaa gimana yaa, Pastel dilawan,” papar akun @uvikencono

Dari agenda lomba yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM merupakan implementasi dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa dalam menyelenggarakan kegiatan kreatif di lingkungan kampus. Tautan perlombaan kucing FMIPA UGM dapat diakses pada https://www.instagram.com/p/C-w8aCvy6uz/

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Gambar: Tim Media FMIPA UGM

Read More

Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, Mahasiswa FMIPA UGM Tanding Adu Panco Virtual: Bangun Solidaritas Mahasiswa

Momen Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 diperingati dan dirayakan setiap tahunnya oleh warga Indonesia. Mulai dari beragam lomba, karnaval, dan kegiatan lainnya digelar untuk memeriahkan tanggal 17 Agustus. Mahasiswa FMIPA sendiri pun turut memiliki agenda tersendiri selain mengikuti kegiatan upacara. Kegiatan tersebut adalah adu panco yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM mulai dari tanggal 16 hingga 18 Agustus 2024. Babak penyisihan dilakukan pada 16 Agustus hingga 17 Agustus 2024. Final pengumuman pemenang dilaksanakan pada 18 Agustus 2024.

Teknis kegiatan adu panco virtual adalah dengan menggunakan sistem vote di Instagram. Peserta adalah seluruh mahasiswa FMIPA UGM yang dikerjakan secara tim berdasarkan himpunan program studi mahasiswa. Pada babak penyisihan, terbagi menjadi 4 grup. Grup 1 berisi Kimia melawan Elektronika dan Instrumentasi, grup 2 berisi Geofisika melawan Ilmu Aktuaria, grup 3 berisi Statistika dan Ilmu Komputer, dan grup 4 berisi Fisika dan Matematika.

Hadirnya kegiatan tersebut turut mendorong solidaritas di antara mahasiswa yang tergabung dalam himpunan mahasiswa. Para mahasiswa tersebut bergotong-royong menghimpun suara dan kekuatan untuk mendukung timnya tersebut. Bahkan, kegiatan ini sudah cukup rama di X twitter dengan beragam testimoni kegiatan tersebut.

Buset ada aja gebrakannya,” papar akun @selenagemwz

“Aku kirim di semua grup yang ku punya demi menang,” papar akun @petriiicchorr

Selama sesi penyisihan, pertarungan terlihat kompetitif dari tipisnya angka votes pada masing-masing tim. Masa pertandingan dibuka dengan durasi tertentu hingga mencapai batas waktu durasi penutupan yang telah ditentukan. Setelah penantian dan perjuangan para mahasiswa dalam pertandingan adu panco, pada sesi final diketahui Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer meraih 1.610 votes dan Kimia meraih 1.442 votes.

Dari agenda adu panco yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM merupakan implementasi dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa dalam menyusun strategi dan membina solidaritas antar mahasiswa atau pihak lainnya.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Gambar: Tim Media FMIPA UGM

Read More

Kunjungan Nara Institute of Science and Technology Japan ke FMIPA UGM

FMIPA UGM menerima kunjungan dari Nara Institute of Science and Technology Japan yang dihadiri oleh Prof. Naoki Aratani, selaku professor dari NAIST Japan sekaligus pengampu laboratorium pada Rabu, 14 Agustus 2024 di Ruang Sidang FMIPA UGM. Kunjungan ini bertujuan untuk membangun hubungan secara formal sekaligus memperkenalkan profil masing-masing laboratorium di bidang sains. Selain berdiskusi, Prof. Naoki Aratani turut didampingi untuk melakukan tur laboratorium di FMIPA UGM.

“Setiap laboratorium di tempat kami memiliki masing-masing profesor dan asisten laboratorium,” kata Prof. Naoki.

Dr. rer. nat. Wiwit Suryanto selaku Wakil Dekan FMIPA UGM, menyambut baik kehadiran dan diskusi yang diadakan. Dr. Wiwit juga memberikan gambaran mengenai mahasiswa dan laboratorium yang ada di FMIPA UGM.

“Kita berencana untuk mengunadang 70 siswa ke dalam pertemuan dan diskusi yang berasal dari program sarjana dan pascasarjana. Selepas ini, akan ada tur laboratorium dan mahasiswa bisa berdiskusi mengenai rencana mereka ketika akan pergi ke NAIST,” kata Dr. Wiwit.

Selanjutnya, Prof. Naoki memberikan pemaparan mengenai peluang dan kesempatan bagi mahasiswa FMIPA untuk pergi ke NAIST Japan.

“Tidak perlu menguasai bahasa Jepang karena program yang ditawarkan akan menggunakan bahasa Inggris. Namun, mahasiswa bisa mengambil kelas bahasa Jepang,” kata Prof. Naoki.

Mahasiswa juga berkesempatan untuk mendapatkan berbagai kesempatan di luar kegiatan akademik seperti kegiatan upacara minum teh serta kesempatan berjejaring untuk mahasiswa.

Dari agenda kunjungan yang ada, FMIPA UGM turut mendukung poin 4 SDGSs mengenai pendidikan berkualitas melalui kemitraan program peningkatan kualitas mahasiswa dari masing-masing universitas dan pertukaran keanekaragaman budaya. Selain itu, FMIPA UGM juga menyambut baik institusi pendidikan dalam kemitraan untuk mencapai tujuan di bidang pemajuan pendidikan sesuai dengan poin 17 SDGs.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Reportase: Anugrah Yuwan Atmadja
Foto: Hero Prakosa Wibowo priyanto

Read More

Catat Tanggalnya! FMIPA UGM Gelar Lomba Futsal untuk Dorong Aktivitas Fisik

FMIPA UGM menggelar berbagai kegiatan dalam rangka Dies Natalies FMIPA UGM ke-69, salah satunya adalah FMIPA Futsal Competition. Kegiatan akan dilaksanakan pada 7 – 8 September 2024 di Planet Futsal. Agenda tersebut dapat diikuti oleh sivitas akademika di lingkungan FMIPA UGM untuk turut berolahraga.

Pendaftaran dibuka sejak 16 Agustus hingga 5 September 2024. Dengan biaya pendaftaran RP.0 alias gratis, para peserta akan mendapatkan fasilitas berupa arena lapangan futsal. Peserta dapat mendaftar dengan menghubungi kontak yang tertera pada poster acara. Tim futsal terdiri dari maksimal 15 orang yang terdiri atas berbagai sivitas akademika di FMIPA UGM.

Kegiatan lomba futsal dan latihan rutin yang diselenggarakan FMIPA UGM turut mendukung SDGs nomor 3 yaitu Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui kegiatan olah raga serta nomor 4 yaitu Pendidikan Berkulitas melalui peningkatan keterampilan sivitas akademika di bidang olahraga.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Mahbub Ramadhan

Read More

Persiapkan Bekal Spiritual Intelligence (SQ) Gamami Muda, FMIPA UGM Gelar Studium General Asistensi Perkuliahan Agama Islam

Mahasiswa muslim angkatan 2024 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada mengikuti rangkaian acara studium general Asistensi Perkuliahan Agama Islam (APAI) yang merupakan pengenalan sekaligus pembekalan awal sebelum menjalani perkuliahan dan asistensi mata kuliah Agama Islam. Dekan dan segenap jajaran dosen pengampu mata kuliah Agama Islam beserta panitia APAI menyambut para mahasiswa baru di Auditorium FMIPA UGM pada Rabu, 1 Juli 2024.

Dekan FMIPA UGM, Prof. Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. turut memberikan pesan agar mata kuliah Agama Islam ini menjadi tempat pelarian mahasiswa ketika tengah mengalami demotivasi dalam perkuliahan. Ia menambahkan, setiap mahasiswa harus menjadi pribadi yang sehat jiwa, mental, dan spiritual.

“Kami akan koordinasi dengan para dosen pengampu agar mahasiswa senantiasa senang dalam perkuliahan sehingga dosen pengampu diharapkan memulai kegiatan perkuliahan dengan humanisme yang baik yaitu dengan berdoa dan menyapa,” tutur Prof. Kuwat.

Dr. Moh. Ali Joko Wasono, M.S selaku Koordinator Pengampu Mata Kuliah Agama Islam juga menekankan bahwa mata kuliah Agama Islam ini merupakan mata kuliah pondasi spiritual. Menurutnya, softskill yang dibutuhkan dalam dunia kerja nanti berkaitan dengan kejujuran, amanah, profesional dan visioner, yang mana hal tersebut hanya dapat diperoleh melalui pembelajaran agama.

“Visi misi kita menghasilkan generasi yang kompeten, scientist yang berbasis iman dan taqwa (imtaq) digital. Inilah generasi sukses dunia akhirat,” tuturnya.

Untuk menambah perbekalan mahasiswa baru dalam mencapai kecerdasan spiritual dan emosional, acara ini juga diisi dengan sesi materi yang disampaikan oleh Dr. Dody Hartanto, M.Pd dengan tema “Ragam Masalah Mahasiswa GELATO dan Alternatif Penanganannya”. Dr. Dody menerangkan pada mahasiswa bahwa diselenggarakannya mata kuliah ini juga dapat membentuk kemampuan mahasiswa dalam menyelesaikan masalah.

Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan memahami pentingnya menjaga keseimbangan intelektual dan spiritual. Dengan memastikan mahasiswa memiliki dasar yang kuat untuk belajar dan mengembangkan karakter, hal ini mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan yang sejalan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) nomor 4, yaitu Pendidikan Berkualitas.

Penulis: Meitha Eka Nurhasanah
Dokumentasi: Hero Prakosa Wibowo Priyanto
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More

Takmir Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM Buka Rekrutmen Takmir Baru

Takmir Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM membuka kesempatan bagi para mahasiswa FMIPA UGM angkatan 2022 hingga 2024 untuk bergabung menjadi takmir. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi antara lain adalah beragama Islam dan bersedia tinggal di masjid FMIPA UGM. Mahasiswa yang berksempatan terpilih menjadi takmir akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti gratis tempat tinggal, kelas Tahsin Al-Qur’an, dan kelas dinniyah dasar.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan menghubungi narahubung yang tertera pada poster publikasi di laman Instagram @masjid_fmipa yaitu Nizam dengan nomor 088217383901.

“Mari bersama-sama menjaga dan memakmurkan Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM. Kami membuka kesempatan bagi kamu yang ingin berkontribusi dalam kegiatan keagamaan di masjid. Jadilah bagian dari keluarga besar takmir Masjid Baitul Ilmi dan raih keberkahan dengan berbuat kebaikan,” papar admin @masjid_fmipa.

Dibukanya kesempatan mahasiswa FMIPA UGM untuk menjadi takmir di Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM tersebut menjadi cerminan dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa di bidang religi. Selain itu, mahasiswa juga mendapatkan wawasan dan kesempatan untuk memperkuat kemampuan sosial dengan beragam kegiatan yang dilakukan di Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM. Kemudian, mahasiswa mendapatkan akses untuk tempat tinggal secara gratis di masjid yang mendukung kebutuhan hidup mahasiswa di FMIPA UGM.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Hero Prakosa Wibowo Priyanto

Read More

Pemberdayaan Masyarakat di Pedukuhan Tegalrejo oleh Mahasiswa KKN UGM untuk Masa Depan Berkelanjutan

Universitas Gadjah Mada kembali menerjunkan mahasiswanya untuk melakukan pengabdian ke seluruh wilayah Indonesia. Salah satunya adalah Tim KKN-PPM Harmoni Hargo yang melakukan pengabdian di Desa Hargowilis, Kulon Progo. Dengan tema ‘Pemberdayaan Masyarakat di Desa Hargowilis dan Hargotirto’ Tim KKN berkomitmen untuk membantu masyarakat setempat dalam berbagai aspek kehidupan.

Program-program yang dijalankan oleh tim KKN di Pedukuhan Tegalrejo mencakup berbagai bidang, mulai dari pendidikan hingga peningkatan keterampilan. Edukasi semacam pencegahan kenakalan remaja diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama di kalangan remaja dan ibu-ibu untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sejahtera.

“Beberapa program unggulan kami salah satunya adalah sosialisasi pencegahan kenakalan remaja, yang difokuskan pada bahaya judi online dan narkotika, serta sosialisasi hukum terkait pencegahan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT),” papar Aini Andriani perwakilan Tim dari Kimia FMIPA UGM dalam wawancara online, Senin (5/8).

Tak hanya itu, tim KKN juga memberikan perhatian khusus pada peningkatan potensi ekonomi masyarakat dengan mengadakan seminar tentang pendaftaran BPOM untuk produk yang dihasilkan di desa Hargowilis. Konsumsi produk turunan kelapa, merupakan salah satu produk unggulan setempat. Program lainnya seperti evaluasi dan peningkatan objek wisata Bukit Pethu dan Gumuk Sriti, yang bertujuan untuk menjaga keberlanjutan pariwisata lokal.

“Kami fokus pada pemberdayaan anak-anak di Pedukuhan Tegalrejo seperti pengajaran bahasa Inggris dasar hingga mengajarkan tembang dolanan Jawa dan pelatihan penulisan aksara Jawa. Program ini dirancang untuk meningkatkan literasi, numerisasi, dan kecintaan anak-anak terhadap budaya lokal,” papar Aini Andriani.

Tantangan yang Tim KKN Harmoni Hargo rasakan adalah sinyal yang sulit diakses. Hal ini tidak menyurutkan semangat para mahasiswa dalam menjalankan program-program mereka. Antusias dari masyarakat setempat membuat koordinasi menjadi lebih mudah dan program kerja bisa berjalan dengan lancar.

Tim KKN Harmoni hargo berharap bahwa program-program yang mereka jalankan di Pedukuhan Tegalrejo akan membawa manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat. Melalui pemberdayaan yang tepat dan meningkatkan potensi yang ada diharapkan kesejahteraan masyarakat Pedukuhan Tegalrejo semakin meningkat di masa depan. Implementasi Tim KKN-PPM Wedung adiluhung ini turut mengimplementasikan nilai SDGs poin 4 yaitu akses terhadap kehidupan, dan SDGs poin 8 yaitu kreativitas dan inovasi.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Dokumentasi: Tim KKN-PPM Harmoni Hargo
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More

Transformasi Desa Pesisir oleh Mahasiswa KKN UGM Melalui Pesona dan Tantangan di Desa Wedung Demak

Pesona alam dan potensi yang melimpah dari Desa Wedung, yang terletak di Kabupaten Demak, menjadi tempat pengabdian dari Tim KKN-PPM Wedung Adiluhung. Meskipun terbagi dalam 4 sub-unit yaitu Wedung 1, Wedung 2, Tedunan, dan Tempel, setiap desanya menyimpan kekayaan alam dan tantangan tersendiri.

Salah satunya di Wedung 2, yang berada di daerah pesisir, menjadi pusat perhatian karena keunikan dan potensi sumber daya alam. Dengan pemandangan mangrove yang hijau dan tambak penghasil bandeng dan udang, kawasan ini menjadi tumpuan ekonomi bagi masyarakat setempat yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan.

“Akses menuju Wedung 2 tidaklah mudah. Jalan setapak yang rusak dan sering terendam banjir jadi bahan prihatin kami. Padahal banyak potensi yang didapatkan dari Wedung 2. Program yang sukses kami jalankan adalah edukasi budidaya maggot skala rumahan,” papar Nur Azis perwakilan Tim dari Kimia FMIPA UGM dalam wawancara online, Senin (5/8).

Selain itu, program digitalisasi arsip untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait bencana banjir, menjadi langkah utama dalam mendukung keberlanjutan lingkungan. Program lainnya yang Tim KKN Wedung Adiluhung optimalisasi yaitu UMKM dari segi digitalisasi dan pemasaran, untuk meningkatkan perekonomian desa.

“Tim kami juga lakukan pemasangan lampu panel surya di sepanjang jalan setapak menuju pesisir untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan akses di malam hari,” papar Nur Azis.

Melalui program KKN ini, harapannya agar seluruh inisiatif yang telah dijalankan dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi masyarakat Desa Wedung. Potensi desa yang besar, baik dari segi sumber daya alam, UMKM, maupun sumber daya manusia perlu terus digali dan dikembangkan agar Desa Wedung semakin tertata dan maju di masa depan. Implementasi Tim KKN-PPM Wedung adiluhung ini turut mengimplementasikan nilai SDGs poin 4 yaitu akses terhadap kehidupan, dan SDGs poin 8 yaitu kreativitas dan inovasi.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Foto: Tim KKN-PPM Wedung Adiluhung
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More

Meriahkan Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia, Kucing FMIPA UGM Ikuti Lomba Makan Cream Treat

Setiap tahunnya, warga Indonesia memiliki cara tersendiri untuk turut memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. Mulai dari beragam lomba, karnaval, dan kegiatan lainnya digelar untuk memeriahkan tanggal 17 Agustus. Kucing FMIPA sendiri pun turut memiliki agenda tersendiri selain melakukan tidur panjang di lingkungan kampus FMIPA UGM. Kegiatan tersebut adalah lomba makan cream treat atau jajanan khusus kucing yang dapat disaksikan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM pada tanggal 18 Agustus 2024.

Teknis kegiatan lomba adalah dengan memakan cream treat atau jajanan khusus kucing. Kucing yang berhasil menghabiskan makanan terlebih dahulu berhak dinyatakan sebagai pemenang. Peserta adalah kucing-kucing di lingkungan FMIPA UGM seperti Pastel dan Oyen. Kedua kucing tersebut cukup dikenal di kalangan sivitas akademik FMIPA UGM karena kehadiran dan tingkahnya yang mengundang perhatian.

Selama sesi perlombaan, pertarungan terlihat dari tipisnya waktu penghabisan makanan antara Pastel dan Oyen. Hasil waktu menujukkan bahwa Pastel unggul dengan perolehan waktu 17 detik di atas Oyen yang memerlukan waktu 18 detik. Sajian pertarungan antara Pastel dan Oyen ini pun turut mengundang atensi warganet yang menyaksikan.

Mood banget kontennya. Sering liat Pastel kalo mau ke kantin bio,” papar akun @esmalyaharyuni

“Yaa gimana yaa, Pastel dilawan,” papar akun @uvikencono

Dari agenda lomba yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM merupakan implementasi dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa dalam menyelenggarakan kegiatan kreatif di lingkungan kampus. Tautan perlombaan kucing FMIPA UGM dapat diakses pada https://www.instagram.com/p/C-w8aCvy6uz/

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Gambar: Tim Media FMIPA UGM

Read More

Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, Mahasiswa FMIPA UGM Tanding Adu Panco Virtual: Bangun Solidaritas Mahasiswa

Momen Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 diperingati dan dirayakan setiap tahunnya oleh warga Indonesia. Mulai dari beragam lomba, karnaval, dan kegiatan lainnya digelar untuk memeriahkan tanggal 17 Agustus. Mahasiswa FMIPA sendiri pun turut memiliki agenda tersendiri selain mengikuti kegiatan upacara. Kegiatan tersebut adalah adu panco yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM mulai dari tanggal 16 hingga 18 Agustus 2024. Babak penyisihan dilakukan pada 16 Agustus hingga 17 Agustus 2024. Final pengumuman pemenang dilaksanakan pada 18 Agustus 2024.

Teknis kegiatan adu panco virtual adalah dengan menggunakan sistem vote di Instagram. Peserta adalah seluruh mahasiswa FMIPA UGM yang dikerjakan secara tim berdasarkan himpunan program studi mahasiswa. Pada babak penyisihan, terbagi menjadi 4 grup. Grup 1 berisi Kimia melawan Elektronika dan Instrumentasi, grup 2 berisi Geofisika melawan Ilmu Aktuaria, grup 3 berisi Statistika dan Ilmu Komputer, dan grup 4 berisi Fisika dan Matematika.

Hadirnya kegiatan tersebut turut mendorong solidaritas di antara mahasiswa yang tergabung dalam himpunan mahasiswa. Para mahasiswa tersebut bergotong-royong menghimpun suara dan kekuatan untuk mendukung timnya tersebut. Bahkan, kegiatan ini sudah cukup rama di X twitter dengan beragam testimoni kegiatan tersebut.

Buset ada aja gebrakannya,” papar akun @selenagemwz

“Aku kirim di semua grup yang ku punya demi menang,” papar akun @petriiicchorr

Selama sesi penyisihan, pertarungan terlihat kompetitif dari tipisnya angka votes pada masing-masing tim. Masa pertandingan dibuka dengan durasi tertentu hingga mencapai batas waktu durasi penutupan yang telah ditentukan. Setelah penantian dan perjuangan para mahasiswa dalam pertandingan adu panco, pada sesi final diketahui Himpunan Mahasiswa Ilmu Komputer meraih 1.610 votes dan Kimia meraih 1.442 votes.

Dari agenda adu panco yang diselenggarakan secara virtual di media Instagram FMIPA UGM merupakan implementasi dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa dalam menyusun strategi dan membina solidaritas antar mahasiswa atau pihak lainnya.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Gambar: Tim Media FMIPA UGM

Read More

Kunjungan Nara Institute of Science and Technology Japan ke FMIPA UGM

FMIPA UGM menerima kunjungan dari Nara Institute of Science and Technology Japan yang dihadiri oleh Prof. Naoki Aratani, selaku professor dari NAIST Japan sekaligus pengampu laboratorium pada Rabu, 14 Agustus 2024 di Ruang Sidang FMIPA UGM. Kunjungan ini bertujuan untuk membangun hubungan secara formal sekaligus memperkenalkan profil masing-masing laboratorium di bidang sains. Selain berdiskusi, Prof. Naoki Aratani turut didampingi untuk melakukan tur laboratorium di FMIPA UGM.

“Setiap laboratorium di tempat kami memiliki masing-masing profesor dan asisten laboratorium,” kata Prof. Naoki.

Dr. rer. nat. Wiwit Suryanto selaku Wakil Dekan FMIPA UGM, menyambut baik kehadiran dan diskusi yang diadakan. Dr. Wiwit juga memberikan gambaran mengenai mahasiswa dan laboratorium yang ada di FMIPA UGM.

“Kita berencana untuk mengunadang 70 siswa ke dalam pertemuan dan diskusi yang berasal dari program sarjana dan pascasarjana. Selepas ini, akan ada tur laboratorium dan mahasiswa bisa berdiskusi mengenai rencana mereka ketika akan pergi ke NAIST,” kata Dr. Wiwit.

Selanjutnya, Prof. Naoki memberikan pemaparan mengenai peluang dan kesempatan bagi mahasiswa FMIPA untuk pergi ke NAIST Japan.

“Tidak perlu menguasai bahasa Jepang karena program yang ditawarkan akan menggunakan bahasa Inggris. Namun, mahasiswa bisa mengambil kelas bahasa Jepang,” kata Prof. Naoki.

Mahasiswa juga berkesempatan untuk mendapatkan berbagai kesempatan di luar kegiatan akademik seperti kegiatan upacara minum teh serta kesempatan berjejaring untuk mahasiswa.

Dari agenda kunjungan yang ada, FMIPA UGM turut mendukung poin 4 SDGSs mengenai pendidikan berkualitas melalui kemitraan program peningkatan kualitas mahasiswa dari masing-masing universitas dan pertukaran keanekaragaman budaya. Selain itu, FMIPA UGM juga menyambut baik institusi pendidikan dalam kemitraan untuk mencapai tujuan di bidang pemajuan pendidikan sesuai dengan poin 17 SDGs.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Reportase: Anugrah Yuwan Atmadja
Foto: Hero Prakosa Wibowo priyanto

Read More

Catat Tanggalnya! FMIPA UGM Gelar Lomba Futsal untuk Dorong Aktivitas Fisik

FMIPA UGM menggelar berbagai kegiatan dalam rangka Dies Natalies FMIPA UGM ke-69, salah satunya adalah FMIPA Futsal Competition. Kegiatan akan dilaksanakan pada 7 – 8 September 2024 di Planet Futsal. Agenda tersebut dapat diikuti oleh sivitas akademika di lingkungan FMIPA UGM untuk turut berolahraga.

Pendaftaran dibuka sejak 16 Agustus hingga 5 September 2024. Dengan biaya pendaftaran RP.0 alias gratis, para peserta akan mendapatkan fasilitas berupa arena lapangan futsal. Peserta dapat mendaftar dengan menghubungi kontak yang tertera pada poster acara. Tim futsal terdiri dari maksimal 15 orang yang terdiri atas berbagai sivitas akademika di FMIPA UGM.

Kegiatan lomba futsal dan latihan rutin yang diselenggarakan FMIPA UGM turut mendukung SDGs nomor 3 yaitu Kehidupan Sehat dan Sejahtera melalui kegiatan olah raga serta nomor 4 yaitu Pendidikan Berkulitas melalui peningkatan keterampilan sivitas akademika di bidang olahraga.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Mahbub Ramadhan

Read More

Persiapkan Bekal Spiritual Intelligence (SQ) Gamami Muda, FMIPA UGM Gelar Studium General Asistensi Perkuliahan Agama Islam

Mahasiswa muslim angkatan 2024 Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada mengikuti rangkaian acara studium general Asistensi Perkuliahan Agama Islam (APAI) yang merupakan pengenalan sekaligus pembekalan awal sebelum menjalani perkuliahan dan asistensi mata kuliah Agama Islam. Dekan dan segenap jajaran dosen pengampu mata kuliah Agama Islam beserta panitia APAI menyambut para mahasiswa baru di Auditorium FMIPA UGM pada Rabu, 1 Juli 2024.

Dekan FMIPA UGM, Prof. Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. turut memberikan pesan agar mata kuliah Agama Islam ini menjadi tempat pelarian mahasiswa ketika tengah mengalami demotivasi dalam perkuliahan. Ia menambahkan, setiap mahasiswa harus menjadi pribadi yang sehat jiwa, mental, dan spiritual.

“Kami akan koordinasi dengan para dosen pengampu agar mahasiswa senantiasa senang dalam perkuliahan sehingga dosen pengampu diharapkan memulai kegiatan perkuliahan dengan humanisme yang baik yaitu dengan berdoa dan menyapa,” tutur Prof. Kuwat.

Dr. Moh. Ali Joko Wasono, M.S selaku Koordinator Pengampu Mata Kuliah Agama Islam juga menekankan bahwa mata kuliah Agama Islam ini merupakan mata kuliah pondasi spiritual. Menurutnya, softskill yang dibutuhkan dalam dunia kerja nanti berkaitan dengan kejujuran, amanah, profesional dan visioner, yang mana hal tersebut hanya dapat diperoleh melalui pembelajaran agama.

“Visi misi kita menghasilkan generasi yang kompeten, scientist yang berbasis iman dan taqwa (imtaq) digital. Inilah generasi sukses dunia akhirat,” tuturnya.

Untuk menambah perbekalan mahasiswa baru dalam mencapai kecerdasan spiritual dan emosional, acara ini juga diisi dengan sesi materi yang disampaikan oleh Dr. Dody Hartanto, M.Pd dengan tema “Ragam Masalah Mahasiswa GELATO dan Alternatif Penanganannya”. Dr. Dody menerangkan pada mahasiswa bahwa diselenggarakannya mata kuliah ini juga dapat membentuk kemampuan mahasiswa dalam menyelesaikan masalah.

Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan memahami pentingnya menjaga keseimbangan intelektual dan spiritual. Dengan memastikan mahasiswa memiliki dasar yang kuat untuk belajar dan mengembangkan karakter, hal ini mendorong peningkatan kualitas pendidikan dan yang sejalan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) nomor 4, yaitu Pendidikan Berkualitas.

Penulis: Meitha Eka Nurhasanah
Dokumentasi: Hero Prakosa Wibowo Priyanto
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More

Takmir Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM Buka Rekrutmen Takmir Baru

Takmir Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM membuka kesempatan bagi para mahasiswa FMIPA UGM angkatan 2022 hingga 2024 untuk bergabung menjadi takmir. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi antara lain adalah beragama Islam dan bersedia tinggal di masjid FMIPA UGM. Mahasiswa yang berksempatan terpilih menjadi takmir akan mendapatkan berbagai fasilitas seperti gratis tempat tinggal, kelas Tahsin Al-Qur’an, dan kelas dinniyah dasar.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan menghubungi narahubung yang tertera pada poster publikasi di laman Instagram @masjid_fmipa yaitu Nizam dengan nomor 088217383901.

“Mari bersama-sama menjaga dan memakmurkan Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM. Kami membuka kesempatan bagi kamu yang ingin berkontribusi dalam kegiatan keagamaan di masjid. Jadilah bagian dari keluarga besar takmir Masjid Baitul Ilmi dan raih keberkahan dengan berbuat kebaikan,” papar admin @masjid_fmipa.

Dibukanya kesempatan mahasiswa FMIPA UGM untuk menjadi takmir di Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM tersebut menjadi cerminan dari SDGs nomor 4 yaitu Pendidikan Berkualitas melalui peningkatan keterampilan mahasiswa di bidang religi. Selain itu, mahasiswa juga mendapatkan wawasan dan kesempatan untuk memperkuat kemampuan sosial dengan beragam kegiatan yang dilakukan di Masjid Baitul Ilmi FMIPA UGM. Kemudian, mahasiswa mendapatkan akses untuk tempat tinggal secara gratis di masjid yang mendukung kebutuhan hidup mahasiswa di FMIPA UGM.

Penulis: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Hero Prakosa Wibowo Priyanto

Read More

Pemberdayaan Masyarakat di Pedukuhan Tegalrejo oleh Mahasiswa KKN UGM untuk Masa Depan Berkelanjutan

Universitas Gadjah Mada kembali menerjunkan mahasiswanya untuk melakukan pengabdian ke seluruh wilayah Indonesia. Salah satunya adalah Tim KKN-PPM Harmoni Hargo yang melakukan pengabdian di Desa Hargowilis, Kulon Progo. Dengan tema ‘Pemberdayaan Masyarakat di Desa Hargowilis dan Hargotirto’ Tim KKN berkomitmen untuk membantu masyarakat setempat dalam berbagai aspek kehidupan.

Program-program yang dijalankan oleh tim KKN di Pedukuhan Tegalrejo mencakup berbagai bidang, mulai dari pendidikan hingga peningkatan keterampilan. Edukasi semacam pencegahan kenakalan remaja diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama di kalangan remaja dan ibu-ibu untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan sejahtera.

“Beberapa program unggulan kami salah satunya adalah sosialisasi pencegahan kenakalan remaja, yang difokuskan pada bahaya judi online dan narkotika, serta sosialisasi hukum terkait pencegahan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT),” papar Aini Andriani perwakilan Tim dari Kimia FMIPA UGM dalam wawancara online, Senin (5/8).

Tak hanya itu, tim KKN juga memberikan perhatian khusus pada peningkatan potensi ekonomi masyarakat dengan mengadakan seminar tentang pendaftaran BPOM untuk produk yang dihasilkan di desa Hargowilis. Konsumsi produk turunan kelapa, merupakan salah satu produk unggulan setempat. Program lainnya seperti evaluasi dan peningkatan objek wisata Bukit Pethu dan Gumuk Sriti, yang bertujuan untuk menjaga keberlanjutan pariwisata lokal.

“Kami fokus pada pemberdayaan anak-anak di Pedukuhan Tegalrejo seperti pengajaran bahasa Inggris dasar hingga mengajarkan tembang dolanan Jawa dan pelatihan penulisan aksara Jawa. Program ini dirancang untuk meningkatkan literasi, numerisasi, dan kecintaan anak-anak terhadap budaya lokal,” papar Aini Andriani.

Tantangan yang Tim KKN Harmoni Hargo rasakan adalah sinyal yang sulit diakses. Hal ini tidak menyurutkan semangat para mahasiswa dalam menjalankan program-program mereka. Antusias dari masyarakat setempat membuat koordinasi menjadi lebih mudah dan program kerja bisa berjalan dengan lancar.

Tim KKN Harmoni hargo berharap bahwa program-program yang mereka jalankan di Pedukuhan Tegalrejo akan membawa manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat. Melalui pemberdayaan yang tepat dan meningkatkan potensi yang ada diharapkan kesejahteraan masyarakat Pedukuhan Tegalrejo semakin meningkat di masa depan. Implementasi Tim KKN-PPM Wedung adiluhung ini turut mengimplementasikan nilai SDGs poin 4 yaitu akses terhadap kehidupan, dan SDGs poin 8 yaitu kreativitas dan inovasi.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Dokumentasi: Tim KKN-PPM Harmoni Hargo
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More

Transformasi Desa Pesisir oleh Mahasiswa KKN UGM Melalui Pesona dan Tantangan di Desa Wedung Demak

Pesona alam dan potensi yang melimpah dari Desa Wedung, yang terletak di Kabupaten Demak, menjadi tempat pengabdian dari Tim KKN-PPM Wedung Adiluhung. Meskipun terbagi dalam 4 sub-unit yaitu Wedung 1, Wedung 2, Tedunan, dan Tempel, setiap desanya menyimpan kekayaan alam dan tantangan tersendiri.

Salah satunya di Wedung 2, yang berada di daerah pesisir, menjadi pusat perhatian karena keunikan dan potensi sumber daya alam. Dengan pemandangan mangrove yang hijau dan tambak penghasil bandeng dan udang, kawasan ini menjadi tumpuan ekonomi bagi masyarakat setempat yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan.

“Akses menuju Wedung 2 tidaklah mudah. Jalan setapak yang rusak dan sering terendam banjir jadi bahan prihatin kami. Padahal banyak potensi yang didapatkan dari Wedung 2. Program yang sukses kami jalankan adalah edukasi budidaya maggot skala rumahan,” papar Nur Azis perwakilan Tim dari Kimia FMIPA UGM dalam wawancara online, Senin (5/8).

Selain itu, program digitalisasi arsip untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait bencana banjir, menjadi langkah utama dalam mendukung keberlanjutan lingkungan. Program lainnya yang Tim KKN Wedung Adiluhung optimalisasi yaitu UMKM dari segi digitalisasi dan pemasaran, untuk meningkatkan perekonomian desa.

“Tim kami juga lakukan pemasangan lampu panel surya di sepanjang jalan setapak menuju pesisir untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan akses di malam hari,” papar Nur Azis.

Melalui program KKN ini, harapannya agar seluruh inisiatif yang telah dijalankan dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan bagi masyarakat Desa Wedung. Potensi desa yang besar, baik dari segi sumber daya alam, UMKM, maupun sumber daya manusia perlu terus digali dan dikembangkan agar Desa Wedung semakin tertata dan maju di masa depan. Implementasi Tim KKN-PPM Wedung adiluhung ini turut mengimplementasikan nilai SDGs poin 4 yaitu akses terhadap kehidupan, dan SDGs poin 8 yaitu kreativitas dan inovasi.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Foto: Tim KKN-PPM Wedung Adiluhung
Editor: Febriska Noor Fitriana

Read More
Translate