Terinspirasi dari Organisasi, Mahasiswa FMIPA UGM Berani Berwirausaha
Berkesempatan duduk di bangku perkuliahan, para remaja yang mulai menjadi mahasiswa memiliki kesempatan yang lebih luas untuk mengeksplorasi berbagai hal, termasuk kewirausahaan. Tidak sedikit mahasiswa yang mulai berwirausaha di bangku kuliah. Alasannya beragam, mulai dari menambah penghasilan, mencoba hal baru, hingga mengisi waktu luang.
“Saya terinspirasi untuk berwirausaha setelah mencoba berjualan untuk kepentingan suatu organisasi. Saat itu saya menyadari bahwa ternyata kita bisa mendapatkan penghasilan yang lumayan dengan berjualan,” ungkap Chinta Bella yang akrab disapa Bella. Ia merupakan mahasiswa S-1 Matematika UGM.
Bella memulai perjalanannya dalam dunia wirausaha sejak ia duduk di semester 4. Sejauh ini, ia sudah mencoba berbagai usaha dengan target usahanya merupakan mahasiswa UGM. Beberapa usaha yang sudah digeluti Bella untuk menambah penghasilan, yaitu menjadi reseller buket bunga, menjual kerajinan tangan buket bunga berbahan kawat bulu, buket makanan ringan, hingga makanan berat.
Usaha-usaha yang dilakukan oleh Bella tidak ia jalani seorang diri. Ia mengajak teman-temannya dalam menjalani usaha-usaha tersebut. Sikap kepemimpinannya juga terlihat dalam kepiawaiannya mengoordinasikan hal-hal terkait usahanya.
Kisah Bella yang berani berwirausaha selaras dengan penerapan SDGs poin 8, yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Bella berhasil membuka lapangan pekerjaan untuk dirinya sendiri. Bahkan, ia juga membuka lapangan pekerjaan untuk teman-temannya. Apabila terus dikembangkan, Bella berpotensi membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat yang lebih luas. Sosok Bella yang inspiratif dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa FMIPA untuk berani berwirausaha. Harapannya, mahasiswa FMIPA tidak hanya terfokus pada program studinya masing-masing, tetapi juga semangat untuk mengembangkan diri dan mencoba hal-hal yang positif.
Penulis: Azzah Nurfatin
Foto: Chinta Bella
Editor: Febriska Noor Fitriana