Prestasi Membanggakan Mahasiswa Elins FMIPA UGM Sabet Juara 2 di Ajang Kontes Kapal Indonesia 2024
Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada (FMIPA UGM). Dhani Adriansyah, mahasiswa program studi Elektronika dan Instrumentasi angkatan 2023 yang merupakan anggota tim Gamantaray UGM, berhasil meraih juara kedua dalam ajang tahunan Kontes Kapal Indonesia (KKI) 2024 untuk kategori Desain Inovasi Sistem Permesinan dan Kelistrikan (ISPK). Diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) dan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek, kompetisi ini berlangsung di Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya pada 23-28 Oktober 2024.
Dhani mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini, terutama karena ini merupakan kali pertama dirinya dan tim berpartisipasi dalam kategori tersebut. “Saya belum pernah mengikuti kompetisi Kontes Kapal Indonesia sebelumnya, dan tim saya, Gamantaray UGM, juga baru pertama kali ikut di kategori Inovasi Sistem Permesinan dan Kelistrikan. Jadi, ini menjadi pengalaman pertama bagi saya dan sub-tim, dan alhamdulillah kami berhasil meraih juara dua. Saya sangat senang dan bangga dengan sub-tim saya,” ujarnya. Dhani juga berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi untuk pencapaian UGM di berbagai ajang nasional dan internasional ke depannya.
Dengan bimbingan dosen Teknik Mesin UGM, Ir. Ardi Wiranata, S.T., M.Eng., Ph.D., persiapan intensif dimulai sejak Juni 2024, mencakup diskusi ide, konsultasi, hingga pembuatan aplikasi inovasi mereka. Inovasi yang diberi nama “Eco Planning” adalah perangkat lunak optimasi navigasi kapal dengan emisi karbon minimal. Aplikasi ini dirancang untuk memberikan rekomendasi rute dan kecepatan kapal yang optimal dengan mempertimbangkan kondisi laut dan cuaca, sehingga mampu mendukung pelayaran yang lebih ramah lingkungan.
Prestasi yang diraih oleh mahasiswi FMIPA UGM di ajang tersebut mencerminkan komitmen untuk mewujudkan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), terutama poin ke-4 mengenai Pendidikan Berkualitas. Kemudian, poin ke-9 mengenai Inovasi, Industri, dan Infrastruktur dengan mendukung pengembangan teknologi dan solusi yang berkelanjutan dalam sektor perkapalan, meningkatkan efisiensi industri maritim. Inovasi “Eco Planning” yang diciptakan juga menjadi bukti nyata pengimplementasian poin ke-14 SDGs tentang Ekosistem Laut melalui pengurangan emisi karbon kapal yang bisa menurunkan risiko pencemaran dan gangguan pada kehidupan laut.
Penulis : Meitha Eka Nurhasanah
Editor : Sulaiman Nur Hidayat
Dokumentasi : Tim Gamantaray UGM