Search
Search
Search

Arif Ismul Hadi Lulus Ujian Tertutup Program Doktor Fakultas MIPA UGM

Arif Ismul Hadi, mahasiswa angkatan 2014 pada Program Studi Doktor Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada dengan bimbingan Tim Promotor: Prof. Dr. Kirbani Sri Brotopuspito,  Prof. Dr. Ir. Subagyo Pramumijoyo, DEA. (dari Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada) dan Prof. Dr. Ir. Hary Christady Hardiyatmo, M.Eng., DEA. (dari Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada) berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan Tim Penguji dan dinyatakan lulus pada Ujian Tertutup Program Doktor pada hari Jumat tanggal 29 Maret 2019 dengan disertasi berjudul “Studi Potensi Longsor Daerah Rawan Bencana Gempabumi di Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu Menggunakan Pendekatan Interpretasi Parameter Elastis yang Didukung Data Sampel Tanah”.

Arif Ismul Hadi sudah memenuhi salah satu persyaratan Ujian Tertutup berupa publikasi di:
1. Berkala Fisika, Vol. 18, No. 3, Juli 2015 berjudul “Pemetaan Percepatan Getaran Tanah Maksimum Menggunakan Pendekatan Probabilistic Seismic Hazard Analysis (PSHA) di Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu”;
2. Simetri, Jurnal Ilmu Fisika Indonesia, Vol. 2, No. 2, Januari 2016 berjudul “ Estimasi Kedalaman Bidang Batas Sesar dari Data Gravitasi di Daerah Rawan Gerakan Tanah (Studi Kasus: Sesar Sumatra Segmen Musi Bengkulu)”;
3. IOSR Journal of Applied Geology and Geophysics, Vol. 4, Issue 5, Ver. II (Sep. – Oct. 2016) berjudul “Landslide Potential Analysis using Micro-tremor and Slope Data on Bengkulu-Kepahiang Main Road at Km 31-60;
4. Geosciences, Vol. 8, Issue 6, June 2018 berjudul “Regional Landslide Potential Mapping in Earthquake-Prone Areas of Kepahiang Regency, Bengkulu Province, Indonesia”.

Ujian Tertutup yang dilaksanakan di Ruang Sidang Gedung KPTU FMIPA UGM (lantai 2) berlangsung selama kurang lebih 2,5 jam dengan Ketua Tim Penguji: Prof. Dr. Triyono, S.U. dan 8 anggota Tim Penguji yaitu: Tim Promotor, Prof. Dr. Sismanto, M.Si., Dr. Arief Hermanto, S.U., M.Sc., Dr. Eddy Hartantyo, S.Si., M.Si., Dr. Fajar Adi Kusumo, S.Si., M.Si. dan penguji tamu yang juga merupakan Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta: Dr. Ir. Suharsono, M.T.

Translate