Search

UNIVERSITAS GADJAH MADA FACULTY OF MATHEMATICS AND NATURAL SCIENCES 

Search
Search

Oktober 3, 2024

Perjuangkan Demokrasi, BEM KM FMIPA UGM Turut Ambil Bagian dalam Aksi

Aksi demonstrasi yang berlangsung pada Agustus lalu sebagai tindak lanjut dari konsolidasi Forum Cik Di Tiro menarik perhatian luas dari kalangan mahasiswa, termasuk mahasiswa FMIPA UGM. Demonstrasi ini dilakukan sebagai respons terhadap manuver DPR yang berupaya menentang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait pelaksanaan Pilkada. BEM KM FMIPA UGM turut aktif dalam merespons isu ini dengan mengkoordinasi mahasiswa FMIPA untuk berpartisipasi dalam aksi.

Asa, Direktur Jenderal Pergerakan Kementerian Kajian dan Aksi Strategis BEM KM FMIPA UGM, merupakan salah satu peserta aksi yang aktif turun ke jalan. Menurutnya, alasan mengikuti aksi ini bukan hanya karena ketertarikan pribadi terhadap politik, tetapi juga sebagai bentuk tanggung jawab moral.

“Sebagai Dirjen Pergerakan di Kastrat, Saya merasa ini adalah tanggung jawab besar. Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus sadar dan peduli terhadap situasi politik di Indonesia,” ujar Asa.

Asa mengungkapkan bahwa aksi tersebut memberikan banyak kesan positif dan membuatnya lebih terbuka terhadap situasi politik nasional.

“Senang rasanya melihat banyak pihak, terutama mahasiswa, yang mulai sadar dan peduli. Ini menunjukkan bahwa semakin banyak dari kita yang sudah melek terhadap perpolitikan,” ujarnya dengan antusias.

Sebelum aksi, BEM KM UGM melalui Kementerian Kajian dan Aksi Strategis (Kastrat) telah menyatakan komitmennya untuk terus mengawal dan memperjuangkan demokrasi di Indonesia. Mereka bertekad memastikan bahwa keadilan ditegakkan dan suara rakyat didengar.

Kepedulian mahasiswa terhadap situasi demokrasi ini menjadi cerminan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya poin 16 yaitu Perdamaian, Keadilan dan Kelembagaan yang Tangguh. Partisipasi mahasiswa dalam mengawal proses politik menunjukkan upaya mereka dalam mendorong transparansi dan akuntabilitas pemerintah, mendorong terciptanya masyarakat yang damai, inklusif, dan berkeadilan.

Penulis: Meitha Eka Nurhasanah
Editor: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Asa Qurrota Aina

Read More

Reza, Mahasiswa FMIPA Raih Medali Perunggu Cabang Gateball di PON 2024

Prestasi gemilang kembali didapatkan oleh mahasiswa FMIPA UGM dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Tahun 2024 yang diselenggarakan di Aceh – Sumatera Utara. Reza Kusuma Hadianto, mahasiswa Statistika angkatan 2023 raih medali perunggu di cabang olahraga gateball. Ia masuk UGM melalui jalur prestasi PBUB (Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi) berkat prestasinya di cabang olahraga gateball.

“Aku memulai latihan dengan melakukan try out di luar daerah, seperti Jawa Barat dan Ngawi, serta mengikuti beberapa turnamen terbuka untuk meningkatkan kemampuanku di cabor Gateball,” papar Reza Kusuma Hadianto.

Gateball merupakan cabor pertama kali yang dipertandingkan di PON, mempertemukan para atlet terbaik dari berbagai daerah. Sebelum PON, Reza berhasil meraih peringkat 3 dalam babak kualifikasi yang menjadi pintu masuk menuju PON. Dengan kuota hanya 8 atlet, termasuk 2 dari tuan rumah, Reza berhasil masuk dan mengalahkan atlet lainnya dalam kategori ganda putra dan meraih medali perunggu di PON kali ini.

“Kami mulai dari latihan mandiri hingga pemusatan latihan intensif dari Januari hingga Agustus 2024 yang diadakan oleh pihak DIY. Kami diharuskan berlatih minimal 18 jam per minggu, yang dilakukannya hampir setiap hari. Sehingga strategiku untuk fokus dengan memprioritaskan masing-masing kegiatan,” papar Reza Kusuma Hadianto.

Reza memulai perjalanan panjangnya sejak 2017 di dunia gateball, mulai dari kejurda antar kabupaten hingga kejurnas, meskipun belum pernah meraih juara di kejurnas, menunjukkan semangat pantang menyerahnya untuk terus berprestasi. Prestasi yang ia capai di PON kali ini menjadi bukti bahwa dengan fokus dan manajemen waktu yang baik, mahasiswa bisa berprestasi baik di bidang akademik maupun olahraga. Kegiatan ini turut mengimplementasikan SDGS point 4 yaitu yaitu akses terhadap pendidikan, dengan menyediakan program pelatihan untuk mahasiswa dalam mencapai prestasi di PON.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Dokumentasi: Reza Kusuma Hadianto
Editor: Febriska Noor Fitriana

Keyword: PON, Kejuaraan, Gateball, SDGS, SDGS 4

Read More

Asah Pengetahuan Islami, Mahasiswi FMIPA UGM Sabet Juara 3 di Liga MTQ Nasional 2024 Bidang Cerdas Cermat Islam

Prestasi gemilang kembali diraih oleh mahasiswi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UGM dalam ajang Liga Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) UGM 2024. Tim Cerdas Cermat Islam (CCI) yang beranggotakan Zulfa Nailil Muna, mahasiswi Fisika 2022 dan dua rekannya berhasil menyabet juara 3. Lomba cerdas cermat Islam ini mengasah pengetahuan para peserta dalam berbagai aspek agama Islam, mulai dari pemahaman terhadap Al-Qur’an, Hadits, hingga sejarah Islam.

“Kami sebenarnya belum terlalu siap, hanya mengandalkan pengetahuan lama yang diingat kembali,” ujar Zulfa, salah satu anggota tim.

Meski hanya melewati persiapan yang singkat, tim yang beranggotakan mahasiswi lintas prodi ini berhasil menoreh prestasi yang memuaskan. Tak disangka, tantangan yang mereka hadapi ternyata membuka wawasan yang lebih luas tentang Islam. “Rasanya menantang, karena ini pertama kali ikut lomba seperti ini. Kami sempat merasa rendah diri melihat peserta lain yang ilmunya lebih tinggi, bahkan beberapa di antaranya adalah kenalan kami,” tambahnya.

Prestasi mahasiswi FMIPA UGM dalam ajang Liga MTQ, khususnya di bidang Cerdas Cermat Islam, tidak hanya mengharumkan nama FMIPA UGM, tetapi juga sejalan dengan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), terutama pada poin ke-4 yaitu Pendidikan Berkualitas. Kompetisi ini mendorong peserta agar tidak hanya memperdalam keilmuan sains, tetapi juga pemahaman agama dan etika untuk mendukung pendidikan inklusif dan berkualitas.

Penulis : Meitha Eka Nurhasanah
Dokumentasi : Zulfa Nailil Muna

Read More

Perjuangkan Demokrasi, BEM KM FMIPA UGM Turut Ambil Bagian dalam Aksi

Aksi demonstrasi yang berlangsung pada Agustus lalu sebagai tindak lanjut dari konsolidasi Forum Cik Di Tiro menarik perhatian luas dari kalangan mahasiswa, termasuk mahasiswa FMIPA UGM. Demonstrasi ini dilakukan sebagai respons terhadap manuver DPR yang berupaya menentang putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait pelaksanaan Pilkada. BEM KM FMIPA UGM turut aktif dalam merespons isu ini dengan mengkoordinasi mahasiswa FMIPA untuk berpartisipasi dalam aksi.

Asa, Direktur Jenderal Pergerakan Kementerian Kajian dan Aksi Strategis BEM KM FMIPA UGM, merupakan salah satu peserta aksi yang aktif turun ke jalan. Menurutnya, alasan mengikuti aksi ini bukan hanya karena ketertarikan pribadi terhadap politik, tetapi juga sebagai bentuk tanggung jawab moral.

“Sebagai Dirjen Pergerakan di Kastrat, Saya merasa ini adalah tanggung jawab besar. Sebagai generasi penerus bangsa, kita harus sadar dan peduli terhadap situasi politik di Indonesia,” ujar Asa.

Asa mengungkapkan bahwa aksi tersebut memberikan banyak kesan positif dan membuatnya lebih terbuka terhadap situasi politik nasional.

“Senang rasanya melihat banyak pihak, terutama mahasiswa, yang mulai sadar dan peduli. Ini menunjukkan bahwa semakin banyak dari kita yang sudah melek terhadap perpolitikan,” ujarnya dengan antusias.

Sebelum aksi, BEM KM UGM melalui Kementerian Kajian dan Aksi Strategis (Kastrat) telah menyatakan komitmennya untuk terus mengawal dan memperjuangkan demokrasi di Indonesia. Mereka bertekad memastikan bahwa keadilan ditegakkan dan suara rakyat didengar.

Kepedulian mahasiswa terhadap situasi demokrasi ini menjadi cerminan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya poin 16 yaitu Perdamaian, Keadilan dan Kelembagaan yang Tangguh. Partisipasi mahasiswa dalam mengawal proses politik menunjukkan upaya mereka dalam mendorong transparansi dan akuntabilitas pemerintah, mendorong terciptanya masyarakat yang damai, inklusif, dan berkeadilan.

Penulis: Meitha Eka Nurhasanah
Editor: Febriska Noor Fitriana
Dokumentasi: Asa Qurrota Aina

Read More

Reza, Mahasiswa FMIPA Raih Medali Perunggu Cabang Gateball di PON 2024

Prestasi gemilang kembali didapatkan oleh mahasiswa FMIPA UGM dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Tahun 2024 yang diselenggarakan di Aceh – Sumatera Utara. Reza Kusuma Hadianto, mahasiswa Statistika angkatan 2023 raih medali perunggu di cabang olahraga gateball. Ia masuk UGM melalui jalur prestasi PBUB (Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi) berkat prestasinya di cabang olahraga gateball.

“Aku memulai latihan dengan melakukan try out di luar daerah, seperti Jawa Barat dan Ngawi, serta mengikuti beberapa turnamen terbuka untuk meningkatkan kemampuanku di cabor Gateball,” papar Reza Kusuma Hadianto.

Gateball merupakan cabor pertama kali yang dipertandingkan di PON, mempertemukan para atlet terbaik dari berbagai daerah. Sebelum PON, Reza berhasil meraih peringkat 3 dalam babak kualifikasi yang menjadi pintu masuk menuju PON. Dengan kuota hanya 8 atlet, termasuk 2 dari tuan rumah, Reza berhasil masuk dan mengalahkan atlet lainnya dalam kategori ganda putra dan meraih medali perunggu di PON kali ini.

“Kami mulai dari latihan mandiri hingga pemusatan latihan intensif dari Januari hingga Agustus 2024 yang diadakan oleh pihak DIY. Kami diharuskan berlatih minimal 18 jam per minggu, yang dilakukannya hampir setiap hari. Sehingga strategiku untuk fokus dengan memprioritaskan masing-masing kegiatan,” papar Reza Kusuma Hadianto.

Reza memulai perjalanan panjangnya sejak 2017 di dunia gateball, mulai dari kejurda antar kabupaten hingga kejurnas, meskipun belum pernah meraih juara di kejurnas, menunjukkan semangat pantang menyerahnya untuk terus berprestasi. Prestasi yang ia capai di PON kali ini menjadi bukti bahwa dengan fokus dan manajemen waktu yang baik, mahasiswa bisa berprestasi baik di bidang akademik maupun olahraga. Kegiatan ini turut mengimplementasikan SDGS point 4 yaitu yaitu akses terhadap pendidikan, dengan menyediakan program pelatihan untuk mahasiswa dalam mencapai prestasi di PON.

Penulis: Ratih Cintia Sari
Dokumentasi: Reza Kusuma Hadianto
Editor: Febriska Noor Fitriana

Keyword: PON, Kejuaraan, Gateball, SDGS, SDGS 4

Read More

Asah Pengetahuan Islami, Mahasiswi FMIPA UGM Sabet Juara 3 di Liga MTQ Nasional 2024 Bidang Cerdas Cermat Islam

Prestasi gemilang kembali diraih oleh mahasiswi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UGM dalam ajang Liga Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) UGM 2024. Tim Cerdas Cermat Islam (CCI) yang beranggotakan Zulfa Nailil Muna, mahasiswi Fisika 2022 dan dua rekannya berhasil menyabet juara 3. Lomba cerdas cermat Islam ini mengasah pengetahuan para peserta dalam berbagai aspek agama Islam, mulai dari pemahaman terhadap Al-Qur’an, Hadits, hingga sejarah Islam.

“Kami sebenarnya belum terlalu siap, hanya mengandalkan pengetahuan lama yang diingat kembali,” ujar Zulfa, salah satu anggota tim.

Meski hanya melewati persiapan yang singkat, tim yang beranggotakan mahasiswi lintas prodi ini berhasil menoreh prestasi yang memuaskan. Tak disangka, tantangan yang mereka hadapi ternyata membuka wawasan yang lebih luas tentang Islam. “Rasanya menantang, karena ini pertama kali ikut lomba seperti ini. Kami sempat merasa rendah diri melihat peserta lain yang ilmunya lebih tinggi, bahkan beberapa di antaranya adalah kenalan kami,” tambahnya.

Prestasi mahasiswi FMIPA UGM dalam ajang Liga MTQ, khususnya di bidang Cerdas Cermat Islam, tidak hanya mengharumkan nama FMIPA UGM, tetapi juga sejalan dengan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), terutama pada poin ke-4 yaitu Pendidikan Berkualitas. Kompetisi ini mendorong peserta agar tidak hanya memperdalam keilmuan sains, tetapi juga pemahaman agama dan etika untuk mendukung pendidikan inklusif dan berkualitas.

Penulis : Meitha Eka Nurhasanah
Dokumentasi : Zulfa Nailil Muna

Read More
Translate