Dian Kresnadipayana Lulus Ujian Tertutup Program Doktor Fakultas MIPA UGM
Dian Kresnadipayana, mahasiswa angkatan 2012 pada Program Studi Doktor Kimia Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gadjah Mada dengan bimbingan Tim Promotor: Prof. Dr. Endang Tri Wahyuni, M.S., Prof. Drs. Sri Juari Santosa, M.Eng., Ph.D. dan Prof. Drs. Mudasir, M.Eng., Ph.D. dinyatakan lulus pada Ujian Tertutup Program Doktor di hadapan Tim Penguji pada hari Jumat tanggal 31 Agustus 2018 dengan disertasi berjudul “Preparasi dan Karakterisasi Fotokatalis TiO2 Teremban pada Lahan dalam Serat Kayu Aren (Arenga pinnata) dan Uji Aktivitas pada Fotodegradasi Zat Warna dalam Limbah Cair Batik”.
Dian Kresnadipayana sudah memenuhi salah satu syarat Ujian Tertutup berupa publikasi di:
1. International Conference on Science and Applied Science (Engineering and Educational Science), 9 November 2016 dengan judul “Preparation Photocatalytic TiO2 with the Matrix from Palm Wood Waste (Arenga pinnata) to Photodegradation of Batik Liquid Waste”
2. Journal of Physics: Conference Series 795 (2017) 012064, 2017 dengan judul “Preparation of TiO2 Photocatalyst with the Matrix of Palm Wood (Arenga pinnata) Waste in the Photodegradation of Batik Wastewater”.
Ujian Tertutup yang dilaksanakan di Ruang Sidang Gedung KPTU FMIPA UGM (lantai 2) berlangsung selama kurang lebih 2,5 jam dengan Ketua Tim Penguji: Prof. Dr. Triyono, S.U. dan 8 anggota Tim Penguji yaitu: Tim Promotor, Prof. Wega Trisunaryanti, M.S., Ph.D.Eng., Prof. Dr. Chairil Anwar, Dra. Eko Sri Kunarti, M.Si., Ph.D., Dr. Sri Sudiono, S.Si., M.Si. dan penguji tamu dari Fakultas Teknik Universitas Setia Budi: Dr. Sunardi, S.Si., M.Si.